Kimia Online – Siapa bilang sibuk kuliah bikin kamu tidak punya
waktu menambah pengalaman di luar? Kamriani, mahasiswa Kimia angkatan
2021 telah membuktikan bahwa berprestasi non akademik tidak lantas menghambat kesibukan
kuliah. Bersama Timnya, Kamriani berhasil meraih Medali Perak kategori Poomsae
Beregu Putri Taekwondo Open Tournament ke-19 pada ajang Kejuaraan Nasional Poltek
Cup 2023. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Politeknik Negeri Ujung Pandang
pada tanggal 20-22 Oktober 2023 lalu.
Melalui wawancara
singkatnya, Kamriani membagikan pengalamannya selama
mengikuti lomba. Mahasiswi yang juga aktif sebagai anggota UKM Taekwondo UIN
Alauddin Makassar ini mengaku pernah hampir menyerah karena padatnya
perkuliahan, praktikum dan latihan untuk lomba yang bersamaan.
“Bagi saya, ini awal yang baik sebagai pemula. Pernah insecure, bahkan hampir menyerah di saat-saat sibuk dengan padatnya kuliah dan latihan demi latihan untuk hal ini. Tapi atas dukungan dan kesadaran bahwa saya tidak boleh mundur dengan tangan kosong, saya harus tetap bisa mengikuti dan menuntaskan ajang kejuaraan tingkat nasional ini”, ungkapnya.
Pada kesempatan ini, mahasiswi yang akrab disapa Ren ini memberikan motivasi untuk tidak menyerah pada setiap usaha. “Sekalipun jika tidak menang setidaknya dapat pengalaman yang mahal. Prestasi bisa diraih dimanapun bagi mereka yang tetap optimis. Semangat dan jangan mudah menyerah terhadap apapun yang kamu impikan”, ujarnya dengan lugas.
Selamat atas prestasinya.
Keep Going! *[Gans]