Zoom - Sabtu, 14 Agustus 2021. Lagi, di tengah pandemi yang membatasi berbagai kegiatan, Himpunan Mahasiswa Jurusan Kimia tampil dengan penuh semangat melaksanakan kegiatan Peringatan Hari Besar Islam 1 Muharram 1443 H. Kegiatan ini berlangsung secara daring (dalam jaringan) dengan media zoom. Mengusung tema "Muharram sebagai Muhasabah Diri dalam Momen Kebangkitan Islam".
Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua dan Sekretaris Jurusan Kimia. Dalam sambutannya Ketua Jurusan Kimia menyampaikan "apresiasi tertinggi diberikan kepada HMJ Kimia yang tetap produktif melaksanakan berbagai kegiatan di masa pandemi ini". Bapak H. Asri Saleh selaku Ketua Jurusan Kimia didaulat membuka kegiatan Peringatan Hari Besar Islam 1 Muharram 1443 H ini.
Panitia kegiatan menghadirkan BRIPKA Hilal sebagai pembawa hikmah Muharram 1443 H. Beliau merupakan anggota POLDA Sulsel dengan berbagai keikutsertaan pada organisasi, komunitas, kegiatan kemanusiaan diantaranya Da'i POLRI, Inisiator Police Care, Da'i Aksi Indosiar 2015, Korwil KPK Zona Sulawesi, Ketua Sahabat NTS Peduli, Da'i Muda Indonesia MNCTV 2014, Pimpinan Rumah Yatim Tahfidz Alhilal, Pembina Komunitas MJWJ Makassar, Ketua Komunitas Peduli Yatim dan Masjid, Founder Raper (Remaja Peduli Remaja). Pertama kalinya di kegiatan kemahasiswaan bertajuk keagamaan ini menghadirkan seorang anggota yang berprofesi Polisi memberikan tausyiah dalam rangka Peringatan Muharram di hadapan jamaah zoom.
"Acara virtual ini diikuti sebanyak 122 peserta, yang terdiri dari mahasiswa, dosen, tendik dan segenap sivitas Jurusan Kimia" ungkap Arnita-Ketua Panitia pada kegiatan ini yang dihubungi via Whatsapp.
Di akhir tausyiahnya Bripka Hilal mengajak kepada peserta yang didominasi mahasiswa milenial untuk mengisi waktu dengan berbagai kegiatan yang positif karena jika waktu tidak termanfaatkan dengan hal-hal yang produktif dan positif, maka hal yang negatif akan mengintai setiap waktu.
Kegiatan ini ditutup dengan penyerahan sertifikat secara online dan foto bersama. Semangat Muharram, mari berhijrah mengukir hari yang lebih baik dengan yang kemarin, menjadikan diri sebagai pribadi yang bermanfaat. Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 H. @fitri.triaz