JURUSAN KIMIA BERSAMA HMJ KIMIA FST UIN ALAUDDIN MAKASSAR SUKSES BERKEGIATAN WORKSHOP KALIBRASI ALAT VOLUMETRIK

  • 27 Oktober 2023
  • 06:51 WITA
  • Administrator
  • Berita

Kimia Online - Jurusan Kimia Fakultas Sains dan Teknologi UIN Alauddin Makassar bekerja sama dengan HMJ Kimia menggelar Workshop Laboratorium "Kalibrasi Alat Volumetrik". Kegiatan ini terlaksana pada hari Kamis 26 Oktober 2023. Berlangsung secara Hybrid dengan platform Google Meet, sementara pelaksanaan luring bertempat di Ruang Senat Fakultas Sains dan Teknologi Gedung D Lantai 2.

Sebelum pelaksanaan workshop diawali dengan rangkaian acara pembukaan kegiatan. Rangkaian acara pembukaan diisi oleh anggota HMJ Kimia yakni Andi Nisa Salsabila (Kimia Angkatan 2022) sebagai pembawa acara, Nuraqidah Tahir (Kimia Angkatan 2022) Tilawah Al Qur'an, Nabil Fahmi (Kimia Angkatan 2021) sebagai pemimpin doa.

Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Bapak Ar. Fahmyddin A'raaf Tauhid, ST, M.Arch, Ph.D membuka secara resmi kegiatan workshop ini. Dalam sambutannya beliau berpesan untuk senantiasa berkolaborasi memajukan Jurusan Kimia. Tak lupa beliau memberikan apresiasi atas kesediaan narasumber untuk berbagi ilmu pada kegiatan workshop ini.

Rangkaian kegiatan ini berlangsung kurang lebih empat jam. Bertindak sebagai narasumber yakni Ibu Saadatul Husna, S.Si, M.Si Dosen Akademisi Komunitas Industri Manufaktur Bantaeng. Dalam pemaparannya, narasumber mengkaji lebih dalam apa dan bagaimana kalibrasi alat volumetrik?.

"Verifikasi alat ukur merupakan serangkaian kegiatan untuk memastikan kesesuaian peralatan dengan spesifikasi yang tertera pada peralatan tersebut, termasuk penentuan kesalahan pada suatu titik atau lebih. Metode verifikasi yang digunakan adalah metode gravimetri yang didasarkan pada pengukuran massa air yang diberikan ke atau dikeluarkan dari peralatan volumetrik. Alat ukur yang bisa diverifikasi berupa alat ukur volume  berbahan gelas atau bahan lainnya, tetapi tidak mencakup peralatan volumetrik yang dioperasikan dengan piston seperti mikropipet" ulas narasumber yang juga merupakan Lulusan Sarjana Jurusan Kimia Angkatan 2008.

Workshop ini bisa berjalan dengan lancar dan menarik karena dipandu oleh moderator Radiatul Adawiah yang juga merupakan mahasiswa kimia angkatan 2021. Peserta sangat antusias mengikuti workshop, dibuktikan dengan adanya diskusi menarik selama sesi tanya jawab. Di room google meet peserta terjauh dari mahasiswa UIN Ar-Raniry Aceh yang turut menjadi peserta pada kegiatan ini dan memeriahkan diskusi dengan pertanyaan yang ilmiah.

Acara ini ditutup dengan sharing session, pemberian sertifikat penghargaan kepada narasumber yang diserahkan oleh Ketua Jurusan Kimia Ibu Ummi Zahra, S.Si, M.Si, dan foto bersama. 


[Fitria Azis]