Ketua Jurusan Kimia Hadiri Penyusunan Pedoman Kerjasama Tahun 2023 UIN Alauddin Makassar

  • 05 Desember 2023
  • 01:00 WITA
  • Administrator
  • Berita

Kimia Online – Selasa (5/12/2023) bertempat di Sultan Alauddin Hotel and Convention Makassar telah berlangsung kegiatan “Penyusunan Pedoman Kerjasama UIN Alauddin Makassar Tahun 2023”. Acara yang dihadiri para Wakil Dekan III serta Ketua dan Sekretaris Prodi UIN Alauddin Makassar ini diprakarsai oleh Wakil Rektor IV Bidang Kerjasama dan Pengembangan Lembaga, Bapak Prof. Dr. H. Muhammad Amri, Lc. M.Ag. Jurusan Kimia diwakili oleh Ketua Jurusan Ibu Ummi Zahra, S.Si., M.Si.

Dalam sambutannya, Prof. Amri menegaskan tentang pentingnya penyusunan kerjasama terutama karena saat ini UIN Alauddin Makassar memiliki perjanjian kerjasama dengan banyak pihak namun kurang maksimalnya tindak lanjut dari kerjasama tersebut. Sementara itu, Sekretaris Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN Alauddin Makassar, Bapak Irwan, S.SI., M.Si., menghimbau tentang pentingnya kerjasama ini terkait akreditasi di setiap prodi maupun fakultas dan universitas.

Melalui kegiatan ini, diharapkan tersusunya pedoman kerjasama yang efektif yang dapat menjadi rujukan di tingkat prodi, fakultas maupun universitas. Ibu Zahra mengungkapkan harapannya untuk Jurusan Kimia setelah mengikuti kegiatan ini. “Kita berharap dapat memaksimalkan kerjasama, baik yang telah ada maupun kerjasama dengan berbagai pihak ke depannya. Hal ini juga terkait dengan kriteria yang ada dalam akreditasi. Kita dapat mempersiapkan semuanya mulai sejak dini, sehingga jika tiba saatnya re-akreditasi, semua dapat tersusun dengan baik”, pungkasnya. *[Gans]